Menyilangkan Kaki Saat Duduk Berpotensi Sebabkan Penyakit Ini

Manusia tanpa disadari melakukan kebiasaan untuk mencari kenyamanan saat duduk dengan menyilangkan kaki. Berdasarkan penelitian internasional, hampir 40 persen perempuan memiliki kebiasaan duduk dengan kaki terlipat. Banyak pendapat mengemuka, benarkah kebiasaan menyilangkan kaki tidak baik bagi kesehatan?

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa seseorang akan jauh lebih baik jika duduk dengan kaki rata di lantai dibanding dengan menyilangkan kaki demi kenyamanan. Menurut penelitian dalam jurnal Blood Pressure Monitoring, menyilangkan kaki di lutut dapat menyebabkan benjolan tekanan darah. Tidak hanya dampak tersebut, menyilangkan kaki saat duduk juga berpotensi menimbulkan penyakit ini

1. Menyebabkan Sakit Punggung dan Leher 
Posisi duduk dengan menyilangkan kaki berpotensi menyebabkan sakit punggung dan leher. Vivian Eisenstadt, seorang ahli terapis ortopedi mengungkapkan bahwa posisi ini, menyebabkan  otot-otot ini akan menjadi pendek secara kronis, dan menyebabkan sakit punggung dan kejang.

Selain leher dan punggung, rasa sakit juga akan dirasakan dibagian punggung bawah, panggul, pinggul, dan lutut. Ini terjadi karena orang akan menggeser posisi pinggul, panggul, dan tulang belakang, saat menyilangkan kakinya.

2. Kemungkinan Menyebabkan Varises
Menyilangkan kaki saat duduk termasuk dalam salah satu faktor penyebab risiko varises. Hal ini diungkapkan kardiologis Hooman Madyoon, MD, dari Cedars Sinai Medical Center. Ternyata selain karena keturunan, kehamilan, paparan matahari, atau kebiasaan terlalu lama berdiri atau duduk, kebiasaan duduk menyilang juga  penyebab penonjolan pembuluh vena ini.

Meningkatkan tekanan darah Darah yang ada dikaki harus dipompa kembali ke jantung, jelas Madyoon. Saat darah di kaki sudah susah mencapai jantung karena harus melawan gravitasi, dibutuhkan tekanan lebih besar lagi karena duduk bersilang kaki yang menghalangi peredaran darah.

Baca Juga:  Tiga Waktu Terlarang untuk Mandi

3. Gangguan Saraf Pada Kaki
Duduk menyilangkan kaki bisa menekan saraf pereneal, saraf utama yang ada di kaki, melintas di bawah lutut lalu menjalar ke sisi luar kaki, jelas Richard Gaves, seorang ahli penyakit kaki. Tekanan ini bisa menyebabkan mati rasa dan kelumpuhan sementara pada beberapa otot di kaki dan paha, menyebabkan

4. Anda Sulit Mengangkat Tumit
Bagi kaum urban saat ini sulit untuk menghindarkan diri dari aktivitas duduk. Apalagi bagi Anda yang bekerja sepanjang hari di meja kerja sambil duduk. Namun, ada cara yang dapat Anda lakukan untuk meminimalisir efek samping dari duduk dalam jangka waktu yang lama. Jika Anda berada di kantor, cobalah sesekali mengistirahatkan diri dari aktivitas duduk. Sesekali berjalanlah ke kubikel atau meja rekan kerja Anda untuk sekedar berbincang ketimbang selalu mengecek e-mail di depan meja. Anda juga bisa secara rutin bangkit dari kursi dan berjalan setiap 30 menit sekali.