Tujuan setiap mukmin melakukan ibadah tentu saja untuk mendapatkan keridhaan dari Allah SWT. Selain itu, mereka juga mengerjakan amalan tersebut untuk menjauhi segala larangan Allah agar hidupnya bahagia di dunia dan terlebih lagi di akhirat kelak.
Setiap mukmin berlomba-lomba untuk mengerjakan segala perintah baik itu wajib dan sunnah agar menjadi mukmin sejati. Di antara mereka juga ada yang berharap agar bisa terhindar dari siksa neraka yang sangat pedih dan masuk ke Surga Allah yang sangat indah.
Berbicara tentang surga, ternyata ada beberapa amalan di dunia ini yang dapat membuat seorang mukmin masuk surga. Beberapa amalan ini memiliki keutamaan yang menyebabkan pelakunya mendapat derajat terhormat di sisi Allah dan ia termasuk golongan pertama yang akan masuk surga. Apa sajakah amalan tersebut? Berikut ini ulasan selengkapnya.
1. Selalu Bersyukur dan Memuji Allah
Amalan pertama yang dapat membuat seorang mukmin masuk surga paling pertama adalah selalu bersyukur dan selalu memuji Allah SWT. Orang yang melakukan amalan ini tentu tidak akan mengeluh dan merintih atas segala cobaan yang ia hadapi.
Dengan melakukan amalan ini, akan membuat seorang mukmin senantiasa bahagia meskipun ini sedang berada dalam kesusahan. Rasulullah SAW bersabda yang artinya:
“Orang Yang pertama kali di panggil masuk surga adalah orang yang memuji yaitu orang yang memuji kepada Allah , baik dalam keadaan bahagia maupun susah.” (Al – jami ‘u Ash-shaghir. hal : 101)
2. Taat kepada Allah dimanapun Ia Berada
Amalan selanjutnya yang akan menuntun seorang mukmin masuk ke dalam surga adalah dengan taat kepada Allah dimanapun orang tersebut berada. Orang yang senantiasa taat kepada Allah akan takut apabila hendak berbuat maksiat.
Mereka selalu ingat bahwa Allah SWT Maha Mengetahui segala sesuatu yang ia perbuat meskipun tidak ada orang di sekitarnya yang melihat perbuatan tersebut. Dengan melakukan amalan ini akan menuntun seorang mukmin senantiasa patuh pada Allah atas hal-hal yang ma’ruf dan meninggalkan perbuatan mungkar.
Rasulullah SAW Bersabda yang artinya: “Orang Yang Pertama mendahului masuk surga adalah adalah seoarng hamba yang taat kepada Allah dan taat pada tuannya.” (Al – jami ‘u Ash-shaghir. hal : 100)
3. Suka Berbuat Ma’ruf atau kebaikan Sewaktu Hidupnya di Dunia
Amalan terakhir yang bisa membawa mukmin masuk surga paling pertama adalah suka berbuat kebaikan sewaktu hidup di dunia. Kebaikan yang dimaksud di sini adalah kebaikan dalam pandangan syari’ah. Ada banyak cara untuk melakukan kebaikan, bisa dilakukan dengan melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya atau menolong orang lain.
Rasulullah SAW bersabda yang artinya: “sesungguhnya ahli ma’ruf (suka berbuat baik) didunia, mereka akan menjadi ahli ma’ruf di akhirat . orang yang pertama kali masuk surga adalah mereka yang ahli ma’ruf.” (Al – jami ‘u Ash-shaghir. hal : 80)
Demikianlah ulasan mengenai tiga amalan yang bisa membuat seorang mukmin masuk surga paling pertama. Namun yang harus diperhatikan adalah semua amalan tersebut harus diiringi dengan perbuatan yang diperintahkan oleh Allah SAW dan menjauhi segala larangan-Nya. Semoga artikel ini memotivasi kita untuk senantiasa melakukan kebaikan untuk mendekatkan diri kepada Allah Ta’ala.
Rekomendasi:
- Inilah Kenikmatan yang Diperoleh Penghuni Surga ‘Adn Surga merupakan tujuan utama bagi umat manusia setelah hari kiamat kelak. Banyak orang yang berlomba-lomba untuk menjadi penghuni surga, sebab di sinilah Allah menjanjikan kenimatan pagi para penghuninya yang tidak…
- Ketahui Salat Sunnah untuk Bangun Rumah di Surga Surga dan Neraka menjadi hunian terakhir dari kisah perjalanan kehidupan manusia. Sebelum menuju ke sana, Bani Adam terlebih dahulu melalui beragam proses ujian semasa di dunia. Yang melewati cobaan dengan…
- Inilah Sosok Penghuni Surga Paling Akhir Menjadi penghuni surga tentu menjadi dambaan bagi setiap orang. Akan tetapi, untuk mendapatkan surga Allah SWT bukanlah sebuah perkara mudah. Ada banyak sekali godaan selama di dunia yang membayangi manusia…
- Inilah Empat Golongan Penghuni Surga ‘Adn Surga merupakan hadiah yang diberikan oleh Allah SWT bagi hamba yang senantiasa melaksanakan perintah dan menjauhi larangan-Nya. Untuk itulah, umat muslim kemudian berlomba-lomba untuk mengerjakan amalan kebaikan.Ada beberapa tingkatan surga…
- Dua Golongan yang Dapat Jatah Tikar dan Selimut dari Neraka Empuk dan nyamannya tempat tidur di dunia tidak menjadi tolak ukur seseorang mendapatkan kenikmatan yang sama saat di akhirat. Ada surga dan neraka yang memilih penghuninya sendiri.Bagi mereka yang beriman…
- Ketahui Dua Sifat Penyebab Azab Para Ahli Ibadah Beribadah menjadi salah satu kewajiban yang harus dilaksanakan oleh manusia. Oleh sebab itu banyak orang yang kemudian berlomba-lomba mengerjakan amalan kebaikan. Mulai dari rajin shalat, menuntut ilmu, membaca Al-Qur’an, aktif…
- Lima Keutamaan Kalimat Syahadat Mengucapkan dua kalimat syahadat merupakan rukun Islam pertama. Belum dikatakan beragama Islam seseorang apabila belum membaca syahadat. Syahadat terdiri dari dua kalimat yang menjadi landasan utama bagi ajaran Islam dan…
- Wanita Dunia Lebih Baik dari Bidadari Surga Jika… Bidadari surga digambarkan sebagai wanita muda yang cantik jelita dengan kulit putih dan bola mata yang berwarna hitam. Dalam sabdanya Rasulullah SAW mengatakan jika satu saja bidadari turun ke bumi…
- Inilah Puasa Sunnah yang Paling Istimewa Sebagian orang menganggap bahwa ibadahnya tidak cukup hanya dengan amalan-amalan wajib saja. Mereka melakukan amalan sunnah untuk menambah pahala dan mendapat berkah dari Allah SWT.Salah satu amalan tambahan yang banyak…
- Enam Misteri yang Allah Sembunyikan dari Manusia Kehidupan di dunia merupakan salah satu misteri yang tidak diketahui oleh penghuninya. Tidak ada satupun makhluk yang mengetahui bagaimana jalan cerita hidupnya kecuali atas izin Allah SWT. Begitu banyak hal…
- Ancaman Orang yang Suka Mengungkit Pemberian Bersedekah merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan oleh Allah dan Rasul-Nya. Di dalam melakukan sedekah atau pemberian, kita dianjurkan untuk ikhlas. Sebab keikhlasan menjadi salah satu kunci agar ibadah…
- Gambaran Kekhawatiran Manusia Saat Hadapi Penghisaban Kiamat merupakan sebuah peristiwa hancurnya alam semesta beserta seluruh isinya. Tidak ada satupun makhluk yang mengetahui kapan kejadian tersebut akan terjadi. Setelah kiamat inilah manusia dan bangsa jin akan dihidupkan…
- Inilah Orang-orang yang Disukai Dajjal Dajjal merupakan sosok eskatologi Islam yang dilaknat Allah dan akan muncul pada akhir zaman. Dalam sebuah hadist dijelaskan bahwa pada saat kemunculannya, Ia akan mengaku sebagai Tuhan pemilik surga dan…
- Enam Keutamaan Melaksanakan Ibadah Haji Ibadah haji merupakan salah satu bagian dari rukun Islam. Kita diwajibkan untuk melaksanakannya apabila sudah mampu baik dari segi hati, fisik maupun materi. Kunjungan ke Ka’bah untuk berhaji menjadi keinginan…
- Empat Keutamaan di Balik Shalat Sunnah Rawatib Setiap ibadah menjadi ladang mendapatkan pahala bagi kaum muslim. Shalat lima waktu memang menjadi kewajiban bagi setiap kaum muslim untuk mengerjakannya. Selain akan memperoleh pahala ada banyak faedah bagi mereka…