Ada banyak sekali amalan kebaikan yang diperintahkan oleh Allah SWT untuk dikerjakan kaum muslim saat hidup di dunia, di antaranya ada amalan wajib dan juga amalan sunnah. Bagi mereka yang mengerjakan amal kebaikan maka orang tersebut akan di balas dengan pahala dari Allah SWT.
Tidak hanya itu, di akhirat kelak saat hari penimbangan amal maka orang yang berat timbangan kebaikannya akan menjadi penghuni surga. Sebaliknya, mereka yang selama hidupnya melakukan maksiat dan berbuat dosa akan terjerumus ke dalam neraka.
Ternyata, pada hari kiamat kelak akan datang manusia bagaikan bulan purnama karena suatu amalan. Lalu amalan apakah yang membuat pelakunya datang bagai bulan purnama saat hari kiamat kelak? Berikut informasi selengkapnya.
Amalan yang membuat pelakunya datang bagai bulan purnama saat kiamat kelak adalah mereka yang senantiasa mengerjakan amalan kebaikan. Orang yang rajin shalat akan memiliki pancaran cahaya yang menjadi penerang bagi fisik, pikiran dan jiwa pelakunya.
“Jika seorang hamba memelihara shalatnya,” dengan, “menegakkan wudhunya, rukuknya, sujudnya, serta bacaannya,” terang Rasulullah sebagaimana diriwayatkan Imam Thabrani, “Maka shalat akan berkata padanya, ‘Allah memeliharamu seperti engkau memeliharaku.’”
Kemudian, lanjut Nabi dalam hadits yang diriwayatkan dari Ubadah bin Shamit ini, “Lalu diangkat ke langit dan baginya cahaya sampai tiba di hadapan Allah ‘Azza wa Jalla sehingga (shalat itu) memberi syafaat bagi orangnya.”
Tidak ada satupun kerugian yang akan diperoleh orang yang khusyuk dalam shalatnya. Bahkan mereka akan mendapatkan pahala yang agung dan kemuliaan di akhirat yang abadi. Kaum muslimin yang benar imannya, kemudian mendirikan shalat dengan berjamaah karena Allah Ta’ala dan mengikuti sunnah Rasulullah, kelak mereka akan diberikan karunia melewati shirath seperti kilat yang menyambar dan dimasukkan ke dalam golongan Sabiqin (orang yang terdahulu dalam iman).
Selain itu, sebagaimana disebutkan dalam riwayat Imam Thabrani, “Pada Hari Kiamat dia datang bagai bulan purnama.”
Ditambahkan dalam riwayat Imam Abu Dawud dan Tirmidzi, “Berilah kabar gembira bagi orang yang berjalan dalam kegelapan menuju masjid dengan cahaya sempurna pada Hari Kiamat.”
Tidak hanya itu, wajah orang yang melakukan shalat juga akan senantiasa memancarkan cahaya kesejukan, enak dipandang, nyaman dibersamai dan tidak bosan saat menatapnya. Tidak hanya itu, kaum muslimin yang beriman dan khusyuk dalam shalatnya, pikirannya adalah pelita bagi orang-orang yang ada di sekitarnya. Itulah sebabnya, produk pikiran berupa tulisan maupun lisan akan senantiasa mencerahkan dan memiliki daya ubah bagi orang lain yang menjumpainya.
Sedangkan pancaran cahaya nuraninya akan menembus melewatu batas-batas indrawi dalam kecintaannya kepada Allah Ta’ala. Karenanya akan membuat semesta alam bertasbih seraya mendoakan keberkahan untuknya.
Demikianlah informasi mengenai amalan yang membuat pelakunya datang bagai bulan purnama saat hari kiamat kelak. Pribadi-pribadi seperti inilah yang akan dinantikan kehadirannya di surga kelak. Pada hari kiama kelak, shalat akan bersaksi untuknya dengan kesaksian yang tiada dusta di dalamnya. Semoga kita termasuk ke dalam golongan yang demikian mulia ini.
Rekomendasi:
- Ketahui Dua Sifat Penyebab Azab Para Ahli Ibadah Beribadah menjadi salah satu kewajiban yang harus dilaksanakan oleh manusia. Oleh sebab itu banyak orang yang kemudian berlomba-lomba mengerjakan amalan kebaikan. Mulai dari rajin shalat, menuntut ilmu, membaca Al-Qur’an, aktif…
- Lima Amalan Lewati Jembatan Shiratal Mustaqim dengan Aman Kehidupan di dunia berlangsung untuk sementara saja. Sedangkan hidup yang kekal akan terjadi ketika kita berada di akhirat kelak, tepatnya setelah hari kiamat. Di tempat inilah ada fase-fase yang harus…
- Meski Haid, Wanita Bisa Raih Pahala Ramadhan dengan… Umat Islam pada bulan Ramadhan berlomba-lomba mencari pahala dengan beribadah dan melakukan amal kebaikan. Allah SWT menjanjikan setiap ibadah dan kebaikan pada bulan ini akan dilipatgandakan pahalanya. Ibadah wajib akan…
- Tiga Keutamaan Berdzikir yang Jarang Diketahui Berdzikir merupakan aktivitas ibadah yang mulia di sisi Allah SWT. Dengan berdzikir, seorang hamba menunjukkan rasa cintanya kepada Sang Pencipta. Selain mudah dilakukan karena tidak membutuhkan tenaga, amalan ini juga…
- Ternyata Inilah Malaikat yang Mengamati Manusia Ahli Ibadah Malaikat merupakan ciptaan Allah SWT yang senantiasa patuh dan tunduk akan perintah-Nya. Makhluk yang tercipta dari cahaya ini memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing yang pasti akan dijalankan dan tanpa…
- Delapan Keistimewaan yang Buat Ramadhan Selalu Dirindukan Ramadhan menjadi bulan yang spesial bagi Umat Islam. Pada bulan ini, orang yang tadinya tidur terlelap tiba-tiba harus bangun begitu pagi untuk makan sahur. Selain itu, ibadah sore hari tidak…
- Inilah Akibat Tidak Percaya dengan Akhirat Kenikmatan duniawi sering kali membuat manusia terlena dan lupa mengerjakan amalan kebaikan sesuai yang diperintahkan oleh Allah SWT. Tidak hanya itu, mereka juga menganggap bahwa kenikmatan dunia akan berlangsung selamanya.Keyakinan…
- Pada Hari Kiamat, Orang Ini Dibangkitkan Seperti Kambing Hari kiamat merupakan kepastian yang akan terjadi. Setelah hancurnya alam semesta nanti, manusia akan dikumpulkan di padang mahsyar untuk menjalani hari penghakiman. Surga dan neraka menjadi tempat yang akan dituju…
- Tiga Amalan Agar Dapat Melihat Wajah Allah SWT di Akhirat Salah satu kenikmatan manusia saat berada di surga adalah dapat melihat wajah Allah SWT. Ini merupakan puncak kenikmatan yang dirasakan oleh makhluk karena bisa melihat wajah Rabb-nya secara langsung. Hal…
- Inilah Puasa Sunnah yang Paling Istimewa Sebagian orang menganggap bahwa ibadahnya tidak cukup hanya dengan amalan-amalan wajib saja. Mereka melakukan amalan sunnah untuk menambah pahala dan mendapat berkah dari Allah SWT.Salah satu amalan tambahan yang banyak…
- Empat Penyebab Gagal Raih Ampunan di Bulan Ramadhan Bulan suci Ramadhan menjadi bulan istimewa bagi umat Islam. Bagaimana tidak? Pada waktu ini Allah SWT membuka pintu ampunan selebar-lebarnya. Ada begitu banyak amalan yang bisa mendatangkan ampunan atas dosa-dosa…
- Ternyata Tanda Kiamat Sudah Muncul Sejak Zaman Rasulullah Kiamat merupakan hari dimana berakhirnya seluruh kehidupan makhluk di muka bumi. Kita akan dibangkitkan kembali saat di Yaumil Mahsyar untuk mempertanggungjawabkan amalan segala yang sudah kita lakukan selama di dunia.…
- Keistimewaan Hari Senin dan Kamis yang Jarang Diketahui Selain hari Jumat, dua hari berikut ini juga sangat istimewa dalam Islam. Senin dan Kamis sering disebut-sebut oleh Nabi Muhammad SAW menjadi hari spesial. Rasul bahkan melakukan amalan tertentu pada…
- Amalan Sunnah Ramadan yang Sering Terlewatkan Ramadan menjadi momentum untuk meraih sebanyak-banyaknya pahala. Pada bulan yang istimewa ini, Allah SWT memberikan kemudahan bagi hamba-Nya meraih pahala hingga berkali-kali lipat. Ibadah wajib pahalanya berlipat ganda, sedangkan amalan…
- Amalan Sebesar Gunung Hancur Akibat Bermaksiat Disaat Sepi Suatu ketika Rasulullah SAW pernah menyampaikan kepada sahabat tentang kaum yang tampak alim ketika berkumpul, namun dzalim pada diri sendiri tatkala sendirian dan sepi. Kaum ini muncul pada akhir zaman,…